Berita & Promo

Cara Mengatasi Bleeding Udara dari Pompa Hidrolik Excavator

27 November 2024

cara-mengatasi-bleeding-udara-dari-pompa-hidrolik-excavatorUnited Tractors, Jakarta – Melakukan servis alat berat secara berkala setiap bulan atau sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan merupakan langkah paling tepat dalam merawat excavator. Excavator adalah salah satu jenis alat berat yang memiliki sistem hidrolik untuk menggerakkan boom, lengan (arm), dan bucket. Hidrolik pada excavator memiliki peranan yang penting dalam pengoperasian alat, untuk itu hidrolik ini perlu dirawat dengan baik dan dijaga kondisinya.

Cara kerja sistem hidrolik pada excavator adalah dengan menggunakan fluida atau cairan bertekanan tinggi untuk menggerakkan silinder dan motor yang pada akhirnya akan menghasilkan tenaga dan gerakan, sehingga excavator dapat menjalankan fungsi utamanya, yaitu untuk menggali, mengangkat, dan memindahkan material berbobot berat.

Dalam maintenance alat berat seperti excavator, ada beberapa cara yang dilakukan untuk menjaga sistem hidrolis tetap berfungsi dengan baik, salah satunya adalah dengan melakukan bleeding udara dari pompa hidrolik. Udara dalam sistem hidrolik adalah hal yang patut dihindari karena dapat menimbulkan banyak masalah-masalah yang merugikan. Untuk mengatasinya, perlu dilakukan bleeding udara.

Sebelum mengetahui apa itu bleeding udara dan bagaimana cara menerapkannya pada excavator, mari kita ketahui dulu apa saja dampak dari udara yang terjebak di dalam pompa hidrolik excavator.

Dampak Udara yang Terperangkap dalam Sistem Hidrolik Excavator
Apa yang terjadi jika udara yang terperangkap di dalam excavator dibiarkan terlalu lama dan tidak dibuang melalui proses bleeding? Berikut beberapa kerugian yang mungkin Anda akan rasakan jika proses bleeding tidak dilakukan.

  1. Penurunan Kinerja Excavator
    Sistem hidrolik merupakan bagian penting pada excavator yang menentukan kinerja unit secara keseluruhan. Apabila sistem hidrolik terganggu dengan kehadiran udara di dalamnya, maka efisiensi kerja excavator bisa berkurang karena udara dapat memperlambat gerakan bucket dan boom. Bahkan, daya angkat dari excavator pun bisa berkurang karena adanya udara yang terjebak di dalam pompa hidrolik.
  2. Kerusakan Komponen
    Udara yang terjebak di dalam pompa hidrolik excavator juga dapat menyebabkan oksidasi dan korosi pada bagian-bagian dari sistem hidrolik. Jika ini terjadi, maka usia pakai excavator menjadi semakin pendek dan tentunya akan mengakibatkan biaya perbaikan yang tinggi karena harus melakukan servis excavator.
  3. Dapat Mempengaruhi Keamanan Kerja Excavator
    Udara yang menyebabkan sistem hidrolik merespon tekanan lebih lambat mengakibatkan gerakan pada boom, arm, atau bucket menjadi tidak terkontrol dengan baik. Hal ini dapat meningkatkan risiko kecelakaan kerja, terutama di lokasi konstruksi yang area kerjanya memang padat.

Bleeding Udara untuk Pompa Hidrolik Excavator
Udara yang terperangkap di dalam pompa hidrolik sama parahnya dengan kebocoran oli excavator. Pada akhirnya, masalah apapun itu yang menyebabkan kerusakan pada excavator menjadi hal yang paling dihindari karena banyaknya kerugian yang harus dihadapi.

Bleeding udara adalah salah satu solusi paling efektif mengatasi permasalahan udara di dalam pompa hidrolik. Bleeding merupakan proses dimana udara yang terperangkap di dalam sistem hidrolik excavator dikeluarkan dengan cara menerapkan beberapa langkah tertentu. Proses bleeding ini memastikan bahwa di dalam sistem hidrolik hanya terdapat fluida saja dan tidak ada udara sedikitpun agar tekanan dan gerakan hidrolik menjadi lebih halus dan efisien.

Pada dasarnya, bleeding udara excavator merupakan cara merawat alat berat – terutama yang memiliki sistem hidrolik – yang dianjurkan mengingat udara yang terjebak di dalam pompa hidrolik akan sangat mengganggu kinerja alat secara keseluruhan.

Keuntungan yang diberikan dari bleeding udara ini pun sangat banyak seperti meningkatkan efisiensi transmisi daya sehingga gerakan hidrolik menjadi lebih responsif dan cepat, mengurangi getaran dan kebisingan yang dihasilkan oleh gelembung udara yang terjebak, mencegah kavitasi yang dapat menimbulkan kerusakan komponen, hingga meningkatkan kontrol dan presisi.

Sebagai salah satu rangkaian dari servis excavator, bleeding ini merupakan maintenance dalam bentuk preventif yang harus dilakukan secara berkala agar udara yang timbul pada sistem hidrolik tidak semakin menumpuk. Apabila excavator tidak dicek secara rutin kondisinya, besar kemungkinan berbagai macam kerusakan menimpa unit Anda.

Jika excavator sudah mengalami tanda-tanda seperti lambatnya pergerakan boom, arm, atau bucket, maka itulah saatnya Anda untuk mengecek sistem hidroliknya. Bisa jadi pergerakan yang kurang responsif itu disebabkan oleh udara yang terjebak. Hal yang harus Anda lakukan adalah dengan melakukan langkah-langkah servis alat berat excavator dalam bentuk bleeding udara. Bagaimana caranya? Berikut adalah langkah lengkap bleeding udara sistem hidrolik excavator.

  1. Persiapkan alat-alat yang dibutuhkan untuk melakukan proses bleeding seperti kunci-kunci penting, wadah penampung fluida, dan kain bersih. Pastikan juga mesin sudah dalam keadaan mati dan semua tuas kontrol dalam posisi netral.
  2. Temukan titik bleeding pada sistem hidrolik. Di titik inilah Anda akan mulai melakukan proses bleeding. Biasanya, titik bleeding ini terletak pada pompa hidrolik.
  3. Jika sudah menemukan titiknya, kendurkan bleeder nipple pada pompa hidrolik untuk memulai proses pengeluaran udara-udara yang terjebak.
  4. Apabila ada oli yang keluar saat nipple dikendurkan, kemungkinan besar ini adalah kebocoran dan udara sudah berhasil dikeluarkan.
  5. Namun, jika saat nipple dibuka tidak ada oli yang keluar, Anda bisa membuka drain hose dari hydraulic pump case untuk menambahkan oli agar tidak ada ruang untuk udara masuk.
  6. Jika sudah terisi dan tidak ada lagi udara yang terperangkap, kencangkan plug pembuangan udara dan pasang kembali drain hose.
  7. Setelah itu, Anda bisa membersihkan fluida atau oli yang keluar dari pompa dan membersihkan nipple bleeder menggunakan kain. Untuk mengetes kelancaran sistem hidrolik yang udaranya telah dikeluarkan, silakan Anda hidupkan mesin excavator pada kecepatan rendah selama 10 menit sebelum mengoperasikan unit.

Menerapkan bleeding udara pada excavator memang semudah itu! Namun, jika Anda tidak yakin untuk melakukannya sendiri, Anda bisa meminta bantuan profesional untuk mengatasi masalah ini.

Apabila Anda membeli excavator Komatsu di United Tractors, tenaga ahli untuk melakukan bleeding udara dan servis alat berat excavator lainnya sudah tersedia. Sebagai distributor excavator Indonesia bereputasi tinggi, UT senantiasa mengutamakan kepuasan pelanggan dengan memberikan layanan-layanan produk seperti UTGPS atau yang lebih sering disebut layanan purna jual prima.

Layanan ini memberikan pengalaman maintenance alat berat terbaik bagi konsumen termasuk penyediaan teknisi dan mekanik ahli. Bahkan, UT juga menyediakan pelatihan bagi operator dan mekanik mitra usaha serta melayani pengiriman suku cadang alat berat online. Dengan layanan purna jual prima dari United Tractors, Anda tidak perlu khawatir untuk melakukan bleeding udara sendiri, karena Anda bisa menghubungi teknisi kami kapanpun!

Maintenance Excavator Mudah dan Cepat dengan Purna Jual Prima United Tractors
Beli excavator di United Tractors memberikan Anda banyak keuntungan. Selain mendapatkan excavator berkualitas, alat berat yang Anda beli di United Tractors juga bisa menikmati layanan purna jual prima. Layanan ini bukan hanya akan meningkatkan loyalitas Anda sebagai pelanggan, tapi juga menjaga kualitas dari alat berat yang Anda beli agar usia pakainya lebih panjang.

Garansi alat berat dalam bentuk layanan purna jual prima ini merupakan sebuah perwujudan dari UT untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan. Dengan berbagai macam service program, Anda tidak perlu gegabah untuk jual excavator saat unit tidak bisa diperbaiki, karena United Tractors akan selalu memberikan solusi terbaik bagi segala bentuk permasalahan pada alat berat Anda.

Bagi Anda yang tertarik untuk menikmati layanan ini, dapatkan mini excavator, medium excavator, atau berbagai jenis alat berat lainnya yang Anda butuhkan hanya di United Tractors! Kunjungi kantor cabang kami atau bisa juga hubungi layanan UTCall di nomor 1 500 072 sekarang juga!

Berita & Promo Terkait

Mengenal Komponen-Komponen Penting pada Motor Grader
Distributor Alat Berat, Jual Alat Berat, Komatsu, United Tractors

Mengenal Komponen-Komponen Penting pada Motor Grader

Lanjutkan membaca
5 Model Motor Grader Komatsu dengan Spesifikasinya
Distributor Alat Berat, Jual Alat Berat, Komatsu, United Tractors

5 Model Motor Grader Komatsu dengan Spesifikasinya

Lanjutkan membaca
Komatsu PC350LC-8M2 & PC300-8M2: New Generation of Versatility
Distributor Alat Berat, Excavator, Jual Alat Berat, Komatsu, United Tractors

Komatsu PC350LC-8M2 & PC300-8M2: New Generation of Versatility

Lanjutkan membaca
3 Single Drum Roller Bomag Berdasarkan Kapasitasnya
United Tractors

3 Single Drum Roller Bomag Berdasarkan Kapasitasnya

Lanjutkan membaca
logo-ut-connect logo-ut-connect logo-ut-connectlogo-ut-connect logo-ut-connectlogo-ut-connect icon-arrow

Microsite United Tractors menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda. Dengan menggunakan microsite ini, Anda telah menyetujui penggunaan cookies dari kami.

Terima Tolak