Berita & Promo

United Tractors dan Scania Berkomitmen untuk Scania Sustainable Transport System di Indonesia

06 Maret 2020

Perubahan iklim (climate change) sangat nyata dan sedang terjadi saat ini. Salah satu pemicu perubahan iklim yang drastis dirasakan adalah karena adanya peningkatan suhu permukaan bumi akibat efek rumah kaca atau sering disebut dengan green house effect global warming. Meningkatnya gas rumah kaca terutama karbon dioksida (CO2), merupakan akibat langsung dari peningkatan penggunaan bahan bakar fosil pada kendaraan.

Pertumbuhan penduduk di perkotaan dan arus urbanisasi menjadi faktor penyebab terus meningkatnya kebutuhan akan alat transportasi yang memadai untuk mendukung mobilitas yang tinggi dan menjawab tantangan perubahan iklim yang ada. Mempertimbangkan kondisi transportasi umum saat ini, masyarakat lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi sehingga menambah tingkat kemacetan dan menyebabkan kualitas udara yang buruk.

Driving the Shift
Scania -produsen Truck dan Bus- sebuah merek berkualitas Internasional dari Negara Swedia, memiliki visi “Driving the Shift towards a Sustainable Transport System” untuk menciptakan mobilitas lebih baik dalam mendukung bisnis, masyarakat dan lingkungan. Dengan mengusung tiga prinsip utama, yaitu Energy Efficiency, Alternative Fuels & Electrification, dan Smart & Safe Transport. Scania bersama United Tractors sebagai distributor tunggal Scania di Indonesia terus berkomitmen untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan.

Moving People, Changing Minds
Mengusung slogan “Moving People, Changing Minds” sebagai bentuk konsistensinya untuk mewujudkan transformasi pemikiran masyarakat, United Tractors dan Scania memperkenalkan Bus tipe K250IB-4×2 pada pameran GAIKINDO Indonesia International Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020.
Dari segi keamanan, Scania memiliki sistem pengereman handal berupa Anti-lock dan Electronic Braking System (ABS/ EBS). Sedangkan untuk kenyamanan, Scania menggunakan suspensi udara dan transmisi otomatis terbaik di kelasnya. Scania bus dilengkapi mesin yang memiliki konsumsi bahan bakar lebih efisien, dapat menggunakan biosolar B30 sampai dengan B100, dan ramah lingkungan.

Alternative Fuels & Electrification

Scania telah mempelopori penggunaan bahan bakar alternative lebih dari 30 tahun sehingga saat ini dapat menghadirkan berbagai kendaraan dengan teknologi untuk mendukung penggunaan gas, bioetanol, biosolar, hydrotreated vegetable oil (HVO) dan electrified solution.

Pada tahun 2017, Scania telah memulai trial Electric Bus berbasis baterai di kota Östersund – Swedia dan berlangsung hingga saat ini untuk memastikan performa baterai pada kondisi panas dan dingin tetap bekerja optimum.

United Tractors dan Scania berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dalam implementasi bus listrik yang disampaikan di booth UT pada pameran GIICOMVEC hari Kamis, 5 Maret 2020. Scania Electric Bus adalah solusi yang tepat bagi kota Jakarta untuk menciptakan langit Jakarta yang biru dengan kualitas udara yang baik.

Berita & Promo Terkait

8 Hal yang Perlu Diperhatikan pada Bus Eropa Agar Aman & Nyaman Saat Mudik
Scania

8 Hal yang Perlu Diperhatikan pada Bus Eropa Agar Aman & Nyaman Saat Mudik

Lanjutkan membaca
Mengenal Sistem Pengereman ABS Pada Alat Berat
Scania

Mengenal Sistem Pengereman ABS Pada Alat Berat

Lanjutkan membaca
2 Bus Eropa Scania yang Cocok Sebagai Bus Antarkota Antar Provinsi
Scania

2 Bus Eropa Scania yang Cocok Sebagai Bus Antarkota Antar Provinsi

Lanjutkan membaca
4 Program Maintenance Alat Berat Andalan dari United Tractors
Scania

4 Program Maintenance Alat Berat Andalan dari United Tractors

Lanjutkan membaca
logo-ut-connect logo-ut-connect logo-ut-connectlogo-ut-connect logo-ut-connectlogo-ut-connect icon-arrow

Microsite United Tractors menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda. Dengan menggunakan microsite ini, Anda telah menyetujui penggunaan cookies dari kami.

Terima Tolak